Ditahan Imbang Oleh Thailand, Marc Klok Yakin Timnas Indonesia Juara Piala AFF 2022

Bagikan :

Share on facebook
Share on twitter
Share on google
Share on telegram
Share on whatsapp
Share on email
Share on print
Pesepak bola Timnas Indonesia Marc Anthony Klok (ketiga kiri) melakukan selebrasi bersama rekan-rekannya usai mencetak gol ke gawang Timnas Thailand pada pertandingan Grup A Piala AFF 2022 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, Kamis (29/12/2022). ANTARA FOTO/Akbar Nugroho Gumay/tom.(ANTARA FOTO/AKBAR NUGROHO GUMAY)
Pesepak bola Timnas Indonesia Marc Anthony Klok (ketiga kiri) melakukan selebrasi bersama rekan-rekannya usai mencetak gol ke gawang Timnas Thailand pada pertandingan Grup A Piala AFF 2022 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, Kamis (29/12/2022). ANTARA FOTO/Akbar Nugroho Gumay/tom.(ANTARA FOTO/AKBAR NUGROHO GUMAY)

 DELITIMES SPORT – Marc Klok meyakini bahwa timnas Indonesia masih memiliki peluang juara Piala AFF 2022 usai ditahan imbang Thailand.

Timnas Indonesia gagal meraih kemenangan di kandang sendiri ketika menjamu Thailand pada laga ketiga Grup A Piala AFF 2022, Kamis (29/12/2022).

Bertanding di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, timnas Indonesia harus puas bermain imbang 1-1 dengan Thailand.

Skuad Garuda lebih dulu unggul melalui sepakan penalti Marc Klok pada menit ke-50.

Indonesia lantas mendapat keuntungan ketika pemain Thailand, Sanrawat Dechmitr, dikartu merah pada menit ke-62.

Namun, keunggulan jumlah pemain tak mampu dimanfaatkan anak asuh Shin Tae-yong.

Thailand justru bisa mencetak gol balasan lewat aksi Sarach Yooyen pada menit ke-79.

Selepas laga, Marc Klok yang sempat menciptakan keunggulan mengatakan bahwa hasil imbang kontra Thailand tak mengurangi keyakinan juara dalam diri skuad Garuda.

“Pasti, pasti kita bisa juara. Itu sudah target dari awal. Suporter harus percaya kami,” ucap Klok dalam sesi konferensi pers usai duel Indonesia vs Thailand.

Gelandang naturalisasi kelahiran Belanda itu menambahkan, turnamen kali ini adalah momentum yang tepat bagi Indonesia untuk juara.

“Yang penting juga untuk semua, kami tidak kalah hari ini. Kami (bermain) 1-1 lawan Thailand, tim yang lebih bagus. Thailand takut sekali melawan kami di kandang,” ucap Klok.

“Mungkin 2-3 tahun lalu Thailand datang dengan kepercayaan diri tinggi, tetapi sekarang sudah berubah. Mereka datang ke sini takut melawan Indonesia, takut dengan suporter, dan tim ini lebih bagus dari sebelumnya.”

“Saya berharap (suporter) tetap percaya pada kami bahwa tahun ini adalah momen bagi timnas Indonesia untuk ambil juara,” ujar Klok menegaskan.

Pesepak bola Timnas Indonesia Marc Anthony Klok (23) melakukan selebrasi usai mencetak gol ke gawang Timnas Thailand pada pertandingan Grup A Piala AFF 2022 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, Kamis (29/12/2022). ANTARA FOTO/Akbar Nugroho Gumay/tom.
Pesepak bola Timnas Indonesia Marc Anthony Klok (23) melakukan selebrasi usai mencetak gol ke gawang Timnas Thailand pada pertandingan Grup A Piala AFF 2022 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, Kamis (29/12/2022). ANTARA FOTO/Akbar Nugroho Gumay/tom.(ANTARA FOTO/AKBAR NUGROHO GUMAY)

Saat ini Indonesia menghuni peringkat kedua klasemen Piala AFF 2022 Grup A dengan nilai tujuh dari tiga laga, kalah selisih gol dari Thailand yang bertengger di posisi puncak.

Sementara itu, Kamboja yang menang 5-1 atas Brunei menghuni peringkat ketiga dengan nilai enam, unggul tiga poin atas Filipina.

Kini, kans melaju ke semifinal tinggal dimiliki oleh Thailand, Indonesia, dan Kamboja.

Pada matchday pamungkas Grup A Piala AFF 2022, timnas Indonesia akan bertandang ke Filipina, sedangkan Thailand menjamu Kamboja.

Dua laga penentuan Piala AFF 2022 tersebut bakal dilangsungkan pada Senin (2/1/2023) mendatang.

Sumber: Kompas.com

Bagikan :

Share on facebook
Share on twitter
Share on google
Share on telegram
Share on whatsapp
Share on email
Share on print

Related Posts

Berita Terkini

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Pesepak bola Timnas Indonesia Marc Anthony Klok (ketiga kiri) melakukan selebrasi bersama rekan-rekannya usai mencetak gol ke gawang Timnas Thailand pada pertandingan Grup A Piala AFF 2022 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, Kamis (29/12/2022). ANTARA FOTO/Akbar Nugroho Gumay/tom.(ANTARA FOTO/AKBAR NUGROHO GUMAY)

Ditahan Imbang Oleh Thailand, Marc Klok Yakin Timnas Indonesia Juara Piala AFF 2022

 DELITIMES SPORT – Marc Klok meyakini bahwa timnas Indonesia masih memiliki peluang juara Piala AFF 2022 usai ditahan imbang Thailand.

Timnas Indonesia gagal meraih kemenangan di kandang sendiri ketika menjamu Thailand pada laga ketiga Grup A Piala AFF 2022, Kamis (29/12/2022).

Bertanding di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, timnas Indonesia harus puas bermain imbang 1-1 dengan Thailand.

Skuad Garuda lebih dulu unggul melalui sepakan penalti Marc Klok pada menit ke-50.

Indonesia lantas mendapat keuntungan ketika pemain Thailand, Sanrawat Dechmitr, dikartu merah pada menit ke-62.

Namun, keunggulan jumlah pemain tak mampu dimanfaatkan anak asuh Shin Tae-yong.

Thailand justru bisa mencetak gol balasan lewat aksi Sarach Yooyen pada menit ke-79.

Selepas laga, Marc Klok yang sempat menciptakan keunggulan mengatakan bahwa hasil imbang kontra Thailand tak mengurangi keyakinan juara dalam diri skuad Garuda.

“Pasti, pasti kita bisa juara. Itu sudah target dari awal. Suporter harus percaya kami,” ucap Klok dalam sesi konferensi pers usai duel Indonesia vs Thailand.

Gelandang naturalisasi kelahiran Belanda itu menambahkan, turnamen kali ini adalah momentum yang tepat bagi Indonesia untuk juara.

“Yang penting juga untuk semua, kami tidak kalah hari ini. Kami (bermain) 1-1 lawan Thailand, tim yang lebih bagus. Thailand takut sekali melawan kami di kandang,” ucap Klok.

“Mungkin 2-3 tahun lalu Thailand datang dengan kepercayaan diri tinggi, tetapi sekarang sudah berubah. Mereka datang ke sini takut melawan Indonesia, takut dengan suporter, dan tim ini lebih bagus dari sebelumnya.”

“Saya berharap (suporter) tetap percaya pada kami bahwa tahun ini adalah momen bagi timnas Indonesia untuk ambil juara,” ujar Klok menegaskan.

Pesepak bola Timnas Indonesia Marc Anthony Klok (23) melakukan selebrasi usai mencetak gol ke gawang Timnas Thailand pada pertandingan Grup A Piala AFF 2022 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, Kamis (29/12/2022). ANTARA FOTO/Akbar Nugroho Gumay/tom.
Pesepak bola Timnas Indonesia Marc Anthony Klok (23) melakukan selebrasi usai mencetak gol ke gawang Timnas Thailand pada pertandingan Grup A Piala AFF 2022 di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, Kamis (29/12/2022). ANTARA FOTO/Akbar Nugroho Gumay/tom.(ANTARA FOTO/AKBAR NUGROHO GUMAY)

Saat ini Indonesia menghuni peringkat kedua klasemen Piala AFF 2022 Grup A dengan nilai tujuh dari tiga laga, kalah selisih gol dari Thailand yang bertengger di posisi puncak.

Sementara itu, Kamboja yang menang 5-1 atas Brunei menghuni peringkat ketiga dengan nilai enam, unggul tiga poin atas Filipina.

Kini, kans melaju ke semifinal tinggal dimiliki oleh Thailand, Indonesia, dan Kamboja.

Pada matchday pamungkas Grup A Piala AFF 2022, timnas Indonesia akan bertandang ke Filipina, sedangkan Thailand menjamu Kamboja.

Dua laga penentuan Piala AFF 2022 tersebut bakal dilangsungkan pada Senin (2/1/2023) mendatang.

Sumber: Kompas.com

Bagikan :

Share on facebook
Share on twitter
Share on google
Share on telegram
Share on whatsapp
Share on email
Share on print

Related Posts

Berita Terkini

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *