Kelompok Kerja Kepala Sekolah Kecamatan Salak, Pergetteng-Getteng Sengkut, dan Sitellu Tali Urang Julu menyelenggarakan lomba cerdas cermat SD.

Gali Potensi Peserta Didik, KKKS Gelar Lomba Cerdas Cermat Tingkat SD

PAKPAK BHARAT, DELITIMES.ID – Kelompok Kerja Kepala Sekolah Kecamatan Salak, Pergetteng-Getteng Sengkut, dan Sitellu Tali Urang Julu menyelenggarakan lomba cerdas cermat SD.

Gepson Situmorang SPd selaku Ketua Kelompok Kerja Kepala Sekolah menjelaskan, lomba cerdas cermat itu memperlombakan mata pelajaran Matematikan dan IPA. Tujuannya guna memacu dan memotivasi semangat belajar anak-anak pada kelompok kerja tersebut.

Sementara itu, Plt Sekretaris Dinas Pendidikan Pakpak Bharat Kokmin Manik SPd MM mengapresiasi inisiasi KKKS dalam menyelenggarakan lomba itu.

“Ada kemajuan pendidikan di Kabupaten Pakpak Bharat. Mudah-mudahan kegiatan ini bisa mengispirasi dan menjadi contoh bagi Kelompok Kerja Kepala Sekolah lainnya. Mari kita bekali anak-anak kita dengan pengetahuan berguna, mental yang kuat. Gali terus potensinya dan kembangkan,” ucap dia dalam sambutannya.

Dalam lomba ini, SDN 12 Salak muncul sebagai juara 1, disusul oleh SDN 13 Salak dan SD N 18 Kuta Tinggi sebagai juara 2 dan 3. Semetara itu SDN 13 Pardomuan menempati urutan ke empat.

“Selamat kepada semua peserta yang turut ambil bagian dalam lomba ini,” katanya. (ALY)

Bagikan :

Related Posts

Berita Terkini